LAPORAN PRATIKUM MULTIMEDIA II
MODUL 4
PENGUJIAN KUALITAS AUDIO
Andika Juendo Pratama
090191022
MI 2B
Dosen Pembimbing
Drs.ERWADI BAKAR M.Kom
BUDHI BAKHTIAR M.Mm
Program Studi Manajemen Informatika
Jurusan Teknologi Informasi
Politeknik Unand Padang
2011
PRATIKUM AUDIO DIGITAL
MODUL 4
PENGUJIAN KUALITAS AUDIO
1. Tujuan
Membandingkan kualitas audio berdasarkan Bit Depth, Sample Rate dan Bit Rate
2. Teori singkat
Suara atau audio adalah getaran udara pada frekwensi yang dapat didengar oleh telinga manusia sehingga disebut dengan frekwensi suara atau freuensi audio. Frekuensi audio berada diantara 20 Hz sd 20 KHz. Karakteristik suara ditentukan antara lain oleh freekuensi, amplitudo dan durasi.
Ada dua jenis audio yaitu audio analog dan audio digital. Audio analog adalah pengolahan suara asli (akustik ) melalui peralatan elektronik analog sedangkan audio digital adalah suara yang melalui pengolahan secara digital melalui komputer.
• Sound atau suara adalah
gelombang longitudinal yang merambat melalui
medium teretentu. Medium atau zat perantara ini dapat berupa zat
cair,
padat,
gas. Jadi, gelombang bunyi dapat merambat misalnya di dalam
air,
batu bara, atau
udara.
• Format Sound adalah
a. MP3
Untuk mengkompres file-file audio tanpa mengurang kualitasnya, masing-masing level memiliki metode kompresi yang berbeda-beda. MP3 ditambahkan dengan metode pengcodean Huffman coding sehingga format ini lebih mutakhir, resolusi citra yang lebih tinggi dan reservasi bit. MP3 menggunakan sistem kompresi yang disebut dengan Phycoacoustic Compression untuk menempatkan ukuran file audio. Rasio kompresiny adalah 1 : 10 sampai 1 : 12 artinya jika kita punya 50 MB data audio, maka setelah kompresi akan didapatkan sekitar 5MB.
b. AIFF
AIFF ialah software pendukug Apple Quick Time. Format AIFF merupakan format file audio standar yang digunakan untuk menyimpan data suara untuk PC dan perangkat audio elektronik lainnya, yang dikembangkan oleh Apple pada tahun 1988. Standar dari file AIFF adalah uncomressed code pulse-modulation (PCM), namun juga ada varian
terkompresi yang dikenal sebagai AIFF AIFF-C atau aifc, dengan berbagai kompresi codec.
c. OGG
Dari segi kualitas, kelebihan Ogg Vorbis adalah kualitas yang tinggi pada bitrate rendah dibandingkan format lain. Software seperti Winamp dan pelopor pemutar MP3 sudah mendukung format ini dalam model terbarunya. Namun dukungan hardware terhadap format ini masih jarang. Ogg Vorbis merupakan satu-satunya format file yang terbuka dan gratis.
d. WMA
Memiliki pengertian teknis kompresi yang hampir sama dengan MP3, namun membutuhkan decoder / streaming processor yang lebih tinggi diatas decoder MP3, untuk bisa maksimal memainkan file ini. Jadi format ini membutuhkan media tambahan.
e. WAV
Wav adalah data yang tidak terkompres sehingga seluruh sample audio di simpan di harddisk. Software yang dapat menciptakan wav dari analog sound misalnya sound recorder, software bawaan windows. Wav jarang di gunakan di internet karena ukurannya yang relative besar maksimal ukuran wav adalah 2GB
• Kualitas sound adalah
1. Kualitas Radio AM
2. Kualitas Radio FM
3. Kualitas CD Audio
4. Kualitas DVD
5. Kualitas High End DVD
• Bit Depth adalah nilai resolusi suara atau jumlah tingkatan level suara.Audio 8 bit menyedia kan 2 pangkat delapan atau 256 level. Audio 16 bit menyediakan 65.536 level dan audio 32 bit memiliki jumlah jangkauan 2 pangkat 32 . Makin tinggi nilai jangkauan makin baik kualitas. Namun demikian ukuran file yang diperlukan juga semakin besar.
• Sample Rate adalah menunjukkan nilai sinyal audio yang diambil dalam satu detik etika melakukanrekaman suara. Semakin tinggi nilai sample rate ini kualitas audio yang dimainkan semakin baik. Agardiperoleh suara digital yang bagus maka suara analog harus di‐sampling sekitar 2 kali lipat frekuensinya.
• Bit Rate adalah nilai resolusi suara atau jumlah tingkatan level suara.Audio 8 bit menyedia kan 2 pangkat delapan atau256 level. Bit rate mengkuantifikasi berapa banyak warna yang unik tersedia dalam palet warna gambar dalam segi jumlah 0 dan 1, atau "bit," yang digunakan untuk menentukan setiap suara. Ini tidak berarti bahwa gambar harus menggunakan semua warna, tetapi itu justru bisa menentukan suara dengan tingkat presisi. Untuk gambar grayscale, kedalaman bit mengkuantifikasi berapa banyak nuansa unik tersedia. Gambar dengan kedalaman bit yang lebih tinggi dapat mengkodekan nuansa lebih atau suara karena ada kombinasi lebih dari 0 dan 1 yang tersedia
3. Alat dan Bahan
Hardware :
- Komputer processor Intel Core 2 Duo
- Hard Disk Drive 1 TB(Terra Byte)
- RAM 2 GB(Giga Byte)
- Monitor LCD 17”
- 1 ( satu ) file audio dengan format standar ( .mp3)
- Earphone.
Software :
- Adobe Audition 2.0
-Winamp 5.1
4. Langkah Kerja
Mengganti Sample rate dan Bit Dept
· Buka Adobe Audition
· Import File Sound
· Drag And Drop file sound ke Window Edit atau klik ganda file tersebut
· Buat Sesion baru : File – New
· Pada Jendala New Waveform Pilih Sample Rate dan Bit Rate sesuai dengan yang dibutuhkan
· Copy File sumber ke sesion baru
· Simpan file dengan nama lain ( File – Save As)
· Lakukan berulang sesuai dengan table
Menganti Bit Rate
ü Import File Sound
ü Drag And Drop file sound ke Window Edit atau klik ganda file tersebut
ü Buat Sesion baru : File – New
ü Copy File sumber ke sesion baru
ü Simpan dengan nama lain
ü Pada jendela Save As Klik tombbol Option – Advatage , Pilih nilai yang diperlukan.
ü Klik Ok
ü Lakukan berulang sesuai dengan table
5. Tabel Pengujian
Membandingkan berdasarkan Bit Dept
Sample Rate | Bit Dept | Ukuran File | Kualitas suara |
44 100 | 32 | 3.96 MB (4,160,391 bytes) | Suaranya jelas dan bersih, lebih banyak noicenya. |
44 100 | 16 | 3.96 MB (4,160,391 bytes) | Suaranya jelas tapi agak bising atau noice sedikit |
44 100 | 8 | 3.96 MB (4,160,391 bytes) | Suaranya jelas dan bisingnya juga jelas, tidak ada noicenya. |
Membandingkan berdasarkan Sample Rate
Sample Rate (Hz) | Bit Dept | Ukuran File | Kualitas Suara |
11.025 | 16 | 911 KB (933,537 bytes) | Lebih redam dan suaranya lebih kecil. |
22.050 | 16 | 2.66 MB (2,799,620 bytes) | Suaranya lebih kuat dari sample rate 11.025 |
32.000 | 16 | 6.22 MB (6,531,682 bytes) | Suaranya jelas tanpa noice. |
44.100 | 16 | 3.55 MB (3,732,505 bytes) | Kualitas suaranya sama tapi lebih jelas. |
48.000 | 16 | 3.55 MB (3,732,505 bytes) | Suaranya lebih jelas |
96.000 | 16 | 3.55 MB (3,732,505 bytes) | Lebih jelas lagi suaranya dari yang sebelumnya. |
Membandingkan berdasarkan Bit Rate
Bit Rate | Sample Rate | Ukuran File | Kualitas Suara |
20 | 11025 | 1.06 MB (1,115,976 bytes) | Suara nya agak kecil dan terdengar berat |
32 | 11025 | 1.06 MB (1,115,976 bytes) | Suaranya lebih jernih dibandingkan bit rate 20 |
64 | 11025 | 5.02 KB (5,147 bytes) | Tidak mendukung sample rate 11025, dengan 64 bit rate, file tidak bisa di putar. |
128 | 11025 | - | Tidak mendukung sample rate 11025, dengan 128 bit rate,file tidak bias di simpan dan file tidak bisa di putar. |
256 | 11025 | - | Tidak mendukung sample rate 11025, dengan 256 bit rate, file tidak bias di simpan dan file tidak bisa di putar. |
320 | 11025 | - | Tidak mendukung sample rate 11025, dengan 320 bit rate, file tidak bias di simpan dan file tidak bisa di putar. |
Bit Rate | Sample Rate | Ukuran File | Kualitas Suara |
20 | 44100 | - | Tidak mendukung sample rate 44100, dengan 20 bit rate, file tidak bias di simpan dan file tidak bisa di putar. |
32 | 44100 | 911 KB (933,119 bytes) | Kualitas suaranya kurang bagus dan suaranya agak kecil |
64 | 44100 | 1.77 MB (1,866,213 bytes) | Suaranya sudah jelas tpi kurang bersih. |
128 | 44100 | 3.55 MB (3,732,401 bytes) | Suaranya sudah bersih dan enak di dengar. |
256 | 44100 | 7.11 MB (7,464,776 bytes) | Suaranya lebih jelas dari yang sebelumnya |
320 | 44100 | 8.89 MB (9,330,964 bytes) | Suaranya lebih jelas, lebih kuat dan bagus. |
6. Hasil dan Pembahasan
1. Sample Rate
Pada penggantian sample rate digunakan lagu Bird On A Wire 256 kbs.mp3. Pada pelaksanaan percobaan digunakan software abode audition 2.0 dan dibuatkan session baru untuk setiap sample rate dari 11.025-96.000. Untuk bit depthnya digunakan 32 bit
Hasilnya terjadi perbedaan kualitas suara dan ukuran file. Dan pada sample rate 96.000 terjadi error dikarenakan software tidak mendukung sample rate tersebut
2. Bit depth
Pada penggantian bit depth masih menggunakan lagu Bird On A Wire 256 kbs.mp3. Untuk sample rate pada lagu ini tetap yaitu 44100. Dilakukan percobaan dari 8-32 bit.
Hasilnya terjadi perubahan suara pada setiap hasilnya. Perbedaan itu terletak pada dalam suatu lagu, penghayatan dalam sebuah lagu atau resolusi sebuah lagu itu
3. Bit Rate
Pada penggantian bit rate terdapat dua sesi, yaitu dengan menggunakan sample rate 11.025 dan 44.100
Pada sesi pertama, file lagu yang dapat tersimpan hanya dua yaitu yang mempunyai bit rate 20 dan 32
Pada sesi kedua, yang dapat disimpan hanya bit 128 sampai pada 320.
Table membandingkan berdasarkan Bit Dept
kita menggunakan sample rate yang sama untuk masing – masing percobaan pada table 1, yaitu 44100Hz. Untuk membandingkan kualitas audio, maka kita ganti – ganti ukurann bit depth nya, seperti yang kita ketahui bitdepth adalah seberapa banyak-nya “Level” audio anda diukur (sample), ternyata semakin tinggi level audio yang diukurnya, semakin jernih dan bagus kualitas suaranya, ketika kita set bitdepth nya menjadi 8 bit, maka kualitas suara nya jelek, terdengar desiran (NOISE)
Table membandingkan berdasarkan Sample Rate
Untuk table dua, kita membadingkan kualitas suara dengan menganti – ganti sample ratenya, seperti yang kita ketahui sample rate adalah jumlah sample per second yang diambil dari sinyal kontinyus menjadi sinyal diskrit, sehingga didapatkan hasil, semakin tinggi dan semakin banyak sample yang kita ambil, maka kualitas suara semakin bagus.
Table membandingkan berdasarkan Bit Rate (1)
Untuk table tiga , kita membandingkan kualitas suara berdasarkan bit ratenya, dengan sample rate yang sama, yaitu 11025Hz. Tetapi jangkauan bit ratenya rendah hanya sampai 32bit, ketika kita set menjadi 64bit maka ukuran filenya menjadi semakin kecil dan tidak bisa diputar “ error”, ini dikarenakan sample ratenya hanya 11025.
Table membandingkan berdasarkan Bit Rate (2)
Untuk table ke 4 , kita juga membadingkan kualitas suara, dengan bit rate, tetapi level sample rate nya semakin tinggi yaitu 44100, sehingga sangat mendukung untuk kualitas suara dengan bit rate mencapai 320. Tetapi ukuran file nya semakin besar.
Peritah atau peringatan yang keluar saat file audio itu tidak bisa disimpan dan diputar
Untuk file yang tidak bisa disimpan :
Untuk file yang tidak bisa diputar :
7. Kesimpulan
Pada percobaan Audio Digital dapat disimpulkan beberapa poin
1. Semakin tinggi bit depth semakin tinggi resolusi, sehingga suara/sound terasa lebih dalam dan mempunyai rasa
2. Semakin tinggi sample rate semakin sama sound dengan suara nyata, sehingga sound terdengar sangat detail dan nyata
3. Semakin tinggi bit rate maka semakin tinggi kecepatan perpindahan bit suatu sound.
4. Baik atau buruknya kualitas dari sound tergantung pada masukan, keluaran, software converter, bit rate, bit depth dan sample rate dari sound tersebut
Referensi
- Modul Teknologi Multimedia dari Bpk Budhi Bakhtiar
- Softcopy audio digital dari Bpk Erwadi Bakar